Helped everyone about Sciences and Technology

Saturday, August 29, 2009

Blog Pengembang Aplikasi Blackberry


OTTAWA - Research In Motion (RIM), pembesut handset Blackberry baru saja meluncurkan sebuah situs blog yang diperuntukkan bagi para pengembang aplikasi Blackberry (BB).

RIM menyebutkan, blog resmi mereka akan menjadi wadah berkumpul komunitas para pengembang aplikasi BB. Selain itu, blog yang berlamat di www.blackberry.com/developers/blog itu pun menyediakan beragam konten informatif dan menjadi komponen penting dari keseluruhan BlackBerry Developer Zone.

Mobile Marketing Magazine, Sabtu (29/8/2009) melansir situs ini memungkinkan siapapun bisa berdiskusi dan bertukar ide mengenai tren dan peluang pengembangan aplikasi-aplikasi mobile bersama para pencinta BB di seluruh dunia.

Situs ini terbuka bagi siapa saja yang berminat menjadi salah satu pengembang BB. Blog tersebut akan meliputi tiga area yang membahas diskusi dan pandangan mengenai hal teknis, pandangan dan perkiraan pasar aplikasi yang akan dikembangkan, serta mempererat hubungan di antara sesama pengembang aplikasi.

0 comments: